ELNEWS – Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) terus didengungkan oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru dibernagai kesemapatan, salah satunya saat pelantikan Pengurus Wilayah Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia Sumsel (PW KB PII) Sumsel dan Pengukuhan PD KB PII Kabupaten/kota se Sumsel, bertempat di Griya Agung Palembang, Minggu (8/1) pagi.
Bahkan Herman Deru berharap kepengurusan yang baru dikukuhkan ini mempu memberikan kontribusinya dalam mensukseskan GSMP.
“Semakin banyak organisasi terutama PW KB PII Sumsel yang isinya para intelektual, besar harapan kita dapat memberikan pemikiran terutama menyukseskan progrma GSMP,” tegas Herman Deru dalam sambutannya.
Herman Deru menjelaskan, meski GSMP belum menyeluruh diterapkan masyarakat namun hasilnya sudah membuahkan hasil, dimana Sumsel masuk 10 besar Provinsi di Indonesia yang dapat mengendalikan inflasi. Selain itu GSMP juga mampu menekan angka kemiskinan dalam satu dekade.
“Saya berharap di seminar nanti betul dibedah agar dapat mengubah maindset masyarakat. Jadi kita mengajak serta memberikan keteladan. Saya tau kepengurusan ini di isi para intelektual dan akan diikuti oleh masyarakat,” imbuhnya.
Sementara itu Ketua PW KB PII Sumsel Budiarto Marsul, mengucapkan terima kasih atas perhatian Pemprov Sumsel kepada organisasi ini.
“Ini luar biasa Pak Gubernur bisa hadir serta memberikan fasilitas dan support kepada kita,” ungkapnya.
Dia berharap kepengurusan yang baru dikukuhkan ini terus berjuang dalam pencapaian tujuan. PW KB PII terus akan berkontribusi mewujudkan Sumsel Maju untuk Semua salah satunya dengan mensukseskan GSMP.
“Salah bentuk kontribusi nyata kota dengan menggelar seminar yang bertema Mandiri Pangan Sumsel,” tutupnya.
Pada kesempatan ini pelantikan PW KB PII Sumsel dan Pengukuhan PD KB PII Kabupaten/Kota se Sumsel dikukuhkan oleh Ketua Umum PB KB PII, H Nasrullah Lapada. (Ril)
Komentar