ELNEWS – Sebuah ruang laboratorium di Pondok Pesantren Subulussalam yang beralamat di Jalan KH Balqi Banten 3, Kelurahan 16 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) 2 Palembang hangus terbakar.
Insiden kebakaran ini terjadi pada Rabu (6/3/2024) sekitar pukul 11.30 WIB.
Menurut saksi mata Suari (50) kejadian bermula kejadian seorang siswa dan siswi sedang belajar dikelas tempat kejadian perkara (TKP).
Kemudian, melihat asap hitam sudah membesar di TKP dan dirinya langsung mengajak siswa dan siswi melihat kejadian tersebut serta sempat panik berteriak meminta tolong.
“Saya melihat asap sudah hitam pak, saya langsung panik dan berteriak mintak tolong,” kata Suari.
Dia menyampaikan, warga langsung berhamburan dan berjibaku memadamkan api dengan seadanya.
“Alhamdulillah, beruntung petugas memadamkan kebakaran (PBK) langsung datang, kami melihat kurang dari 5 menit api sudah berhasil dipadamkan,” ujar Suari.
Akibat kejadian, korban Kepala Sekolah yakni bernama Ibnu Hajar (35) mengalami sesak napas, namun sekarang sudah dilakukan evakuasi dan keadaannya sehat.
Sementara, Kapolsek SU 2 Palembang Kompol Bayu Arya Sakti membenarkan adanya kebakaran tersebut.
“Mendapat laporan itu, anggota kita petugas Polsek SU 2 Palembang, Piket reskrim Polrestabes dan Inafis langsung mendatangi TKP, guna melakukan evakuasi memadaman Api bersama warga dan petugas PBK,” ungkap Kompol Bayu Arya Sakti.
Dia mengatakan, penyebab kebakaran dari kompor yang meledak. Hingga kini anggotanya masih melakukan penyelidikan bersama Tim Labfor Polda Sumsel.
“Ini korban nihil dari kebakaran Laboratorium Pondok Pesantren di TKP tersebut,” jelas Kompol Bayu Arya Sakti. (WO)
Komentar