PTPN7 Tambah Armada Untuk Atasi Karhutla Tidak Terulang Lagi

 

Indralaya, ELNEWS– Pihak PTPN7 cinta manis Kabupaten Ogan Ilir terus tetep berkomintmen melaksanakan tebang tebu dengan zerro burning, dan beberapa upaya penaggulangan maupun antisipasi sudah dilakukan secara maksimal.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Asisten Kepala SDM Umum PTPN7 cinta manis Abdul Hamid saat dihubungi via telpon, Selasa (01/10).

“Ya, kita tetap selalu meningkatkan segala upaya agar tidak terjadi kebakaran dengan menambah armada seperti mobil tanki, traktor tanki dan meningkatkan penjagaan kebun,”katanya.

Ia menambahkan, bila dalam perjalanan masih terjadi kebakaran namun masih bisa ditanggulangi dengan peralatan yang ada di Cinta manis.

“Sampai dengan saat ini tidak ada kebakaran yang tidak tertanggulangi dengan cepat oleh cinta manis,”tungkasnya. (MAL)