ELNEWS – Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten OKU Timur (Disketapang) menjamin ketersediaan dan stok bahan pangan jelang ramadhan di kabupaten OKU Timur Aman tersedia
Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten OKU Timur Muhammad Yani didampingi Kabid Ketersediaan Pangan suhendra cektor dan
kasi harga Indah Puji Rahayu. Kamis (16/3/2023)
Ia mengungkapkan saat diwawancarai di ruangannya , mengatakan jelang bulan suci Ramadan pihaknya memastikan stok kebutuhan pangan Aman.
“Dari pantauan di lapangan kebutuhan seperti bawang merah, bawang putih, beras, daging sapi, daging ayam , cabai merah, cabai rawit, telur ayam , gula pasir dan minyak goreng cukup bahkan lebih tinggi 20 persen stoknya dibandingkan bulan biasanya, “jelasnya
Muhammad Yani juga mengatakan pihaknya terus melakukan pengawasan di lapangan untuk memastikan dan menjamin kebutuhan tersebut memang tersedia dan stoknya juga aman.
” Kami juga berkondisi dengan toko, agen , distributor dan juga Bulog untuk memastikan ketersediaan stok kebutuhan pangan aman jelang ramadhan,”imbuhnya
Muhammad Yani juga menjelaskan untuk harga pangan di lapangan sendiri yang di prediksi yang akan mengalami kenaikan jelan ramadhan ini adalah daging ayam ,daging sapi bawah merah dan telur ayam.
Sedangkan untuk stok minyak makan kondisinya melimpah dan harganya masih stabil sedangkan untuk bawang putih naik yang awalnya Rp. 24.000 kini naik Rp. 30.000 dan telur ayam sebelumnya Rp. 24.000 sedangkan sekarang naik Rp. 30.000, “jelasnya
Muhammad Yani juga mengatakan Dinas Ketahan pagan kabupaten OKU Timur akan mengelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman kantor Dinas Ketahan Panggan Kabupaten OKU Timur.
Yang akan kami jual di Gerakan Pangan Murah itu beras, daging, gula dan minyak goreng dengan harga di bawah HET, dengan harapan masyarakat dapat memanfaatkan kegiatan ini dan juga menekankan melonjak kebutuhan pangan,” pungkasnya. (J)
Komentar