Forkopimcam Tungkal Jaya Fokus Cegah Karhutlah dan Larangan Musik Remix

MUSI BANYUASIN- Pada hari Kamis, 18 Juli 2024, pukul 10.00 WIB, bertempat di ruang rapat Polsek Tungkal Jaya, dilaksanakan rapat koordinasi antara FORKOMPINCAM Tungkal Jaya dan seluruh kepala desa di dalam kecamatan Tungkal Jaya. Kegiatan ini bertujuan untuk menyosialisasikan pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (karhutlah), serta membahas beberapa isu penting lainnya.

Dalam rapat tersebut, Kapolsek Tungkal Jaya, Iptu Febriansyah S.H., membuka acara dengan sambutan yang menekankan pentingnya koordinasi antar instansi dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada di wilayah hukum Polsek Tungkal Jaya.

“Kerjasama dan koordinasi yang baik antar instansi serta keterlibatan aktif dari seluruh kepala desa sangat diperlukan untuk menjaga situasi kamtibmas dan mencegah terjadinya karhutlah di wilayah kita,” ujarnya.

Camat Tungkal Jaya, Bapak Yudi Suhendra, SE MSi, dalam sambutannya, juga menekankan hal yang sama. Ia menyampaikan bahwa penanganan masalah karhutlah dan kegiatan ilegal lainnya memerlukan komitmen dan partisipasi aktif dari semua pihak. “Kita harus bersama-sama mencegah dan menanggulangi karhutlah serta kegiatan ilegal lainnya demi keamanan dan kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Tungkal Jaya, Iptu Febriansyah SH, Camat Tungkal Jaya, Bapak Yudi Suhendra SE MSi, Sekretaris Camat Tungkal Jaya, Bapak Pipin E, serta Danramil Bayung Lencir yang diwakili oleh Serma Iwan, dan seluruh kepala desa dalam kecamatan Tungkal Jaya.

Salah satu poin penting yang dibahas dalam rapat ini adalah larangan memutar musik remix (house music) saat acara keramaian masyarakat, seperti resepsi pernikahan, khitanan, dan acara lainnya. Kepala desa diminta untuk berperan aktif dalam menghimbau masyarakatnya agar mematuhi aturan ini demi menjaga ketertiban dan kenyamanan bersama.

Selain itu, rapat ini juga membahas larangan terhadap kegiatan ilegal drilling dan refinery. Langkah ini diambil sebagai upaya untuk menjaga lingkungan dan mencegah terjadinya kerusakan yang lebih parah di wilayah kecamatan Tungkal Jaya.

Dalam rapat ini juga diputuskan untuk membentuk posko terpadu dalam pencegahan dan penanggulangan karhutlah di wilayah kecamatan Tungkal Jaya. Posko ini direncanakan berlokasi di kantor camat Tungkal Jaya, dan akan menjadi pusat koordinasi bagi semua pihak yang terlibat dalam penanganan karhutlah.

Komentar