Pesan Alex Noerdin Pada Bupati Empat Lawang : Jangan Sering Meninggalkan Tebing

PALEMBANG, ELNEWS – Setelah 14 bulan lamanya menjabat sebagai Pelaksana tugas (Plt), yang menggantikan Bupati Empat Lawang sebelumnya yaitu H. Budi Antoni Aljufri (HBA) yang diberhentikan karena tersandung kasus dugaan suap Pilkada terhadap Akil Mochtar ketua Mahkamah Konstitusi (MK) RI, hari ini Selasa (10/1) H. Syahril Hanafiah resmi dilantik oleh Gubernur provinsi Sumatera Selatan, H. Alex Noerdin menjadi  bupati Empat lawang  di Graha Bina Praja (Auditorium) Pemprov. Sumsel.

Dalam sambutannya mewakili Presiden, Gubernur Sumsel Alex Noerdin, berpesan agar Syahril banyak meluangkan waktunya di Empat Lawang.”Jangan hanya dua hari seminggu di Tebing sisanya di Jakarta dan Bandung, harus berada di tempat, jabatan itu amanah kalau kita tidak memikul amanah itu tidakakan diridhoi maka pasti banyak hal yang akan terjadi”, pesan kakek dua orang cucu ini.

Dikatakan Alex, tanggal 6 Febuari mendatang adalah waktu yang ditetapkan untuk menentukan calon wakil bupati. “Nanti akan dipilih oleh DPRD dua calon yang akan diajukan ke saya untuk ditandatangani, pesan saya pilihlah yang terbaik dan jangan lupa diskusikan dengan bupatinya, agar memiliki visi misi yang sama dalam memimpin Empat Lawang,” tutupnya. (Daf)

Bawaslu

Komentar